Friday, December 27, 2019

World of Imagination Nivea Dunia Dongeng yang Jadi Nyata






Assalamualaikum Mams.. liburan kemana nih bersama anak-anak ?

Kalau saya bersama Hania liburan kemarin sempat main ke World of Imagination Nivea, apa yah itu ? adalah sebuah kegiatan yang merupakan salah satu kampanye #SentuhanIbu  yang merupakan bentuk nyata dari dongeng, disini kita bisa merasakan pengalaman masuk ke dunia dongeng.


World of Imagination Nivea ini digelar di area Allianz Ecopark Ancol tanggal 21 dan 22 Desember 2019 kemarin, seperti apa yah keseruannya ? saya akan cerita banyak lho diartikel ini, juga apa manfaatnya kegiatan seperti ini buat Hania.

World of Imagination by Nivea Dunia Dongeng yang Jadi Nyata



Dunia anak-anak adalah dunia imajinasi, tak hanya berimajinasi, dimasa kanak-kanak adalah momen yang tepat buat kita para Orangtua untuk memasukkan nilai-nilai baik yang kita harapkan akan mereka pakai saat mereka dewasa nanti.

Nah dalam gelaran World of Imagination Nivea ini dua hal inilah yang diangkat, penyelenggara berharap bisa mengajak anak-anak berimajinasi sekaligus menanamkan nilai-nilai baik pada pribadi anak=anak yang mengunjungi wahana permainan ini.

Lokasi acara yang strategis yaitu di area Ancol yang kita tahu donk, untuk menuju kesana banyak sekali moda transportasi yang bisa kita pilih, mulai dari mobil pribadi, bis transjakarta atau KRL ( Kereta Rel Listrik).



Saya  sendiri berangkat dari rumah sekitar jam 8 an, menggunakan kendaraan pribadi, berhubung keadaan lalu lintas sedang sepi, karena memang di hari Minggu plus hawa-hawa liburan mulai terasa, jadi tak sampai 90 menit kami sudah didepan pintu gerbang Ancol, kami berempat plus mobil biaya masuknya Rp 125 ribu, ini adalah biaya masuk kawasan Ancol.

Selanjutnya kami semua menuju lokasi acara, eh.. ternyata sudah ramai sekali, beberapa datang dengan rombongan entah rombongan sekolah atau keluarga, tak butuh waktu lama untuk meredeem tiket masuk ke World of Imagination Nivea ini, karena tiket sudah dibeli secara online sebelumnya lewat Tokopedia, ada 2 pilihan harga tiket, yaitu :
  1. Rp 150 ribu/ orang  nantinya akan mendapatkan tiket untuk masuk ke seluruh wahana di dalam area World of Imagination dan mendapatkan Product pack yang berisi 2 jar Nivea Creme 60 gr, buku gambar, pensil warna dan scarft.
  2. Rp 450 ribu / keluarga nantinya akan mendapatkan 4 tiket masuk World of Imagination Nivea dan mendapatkan Product Pack yang berisi 3 jar Nivea Creme 60 gr, 2 buku gambar, 2 pensil warna dan scarft.


Selain itu pengunjung juga dibekali tas punggung yang berisi buku yang nantinya digunakan untuk menempelkan stiker yang didapatkan setelah menyelesaikan tantangan.

Pertama kali memasuki area World of Imagination Nivea, kita disuguhi dengan dongeng yang menceritakan tentang Ibu Semesta yang memiliki 4 orang anak, dan menanamkan 4 nilai kebajikan dalam hidup yaitu Kepercayaan, Keberanian, Kesederhanaan dan Kepedulian.

Namun sepeninggal Ibu Semesta ini setiap anak malah berseteru dan ingin memenangkan egonya masing-masing, dan hanya mengandalkan salah satu dari nilai-nilai kebajikan itu, ini membuat alam jadi tidak seimbang, dan membutuhkan seseorang yang dapat menyelamatkannya.

Naah.. disini anak-anak pengunjung World of Imagination diajak untuk menjadi penyelamat alam semesta ini dengan cara menaklukkan tantangan di setiap bagian dunia, yaitu  :

  1. Dunia Air : Pengunjung diajak untuk melawan bajak laut dan mencari potongan bendera yang berada didalam kolam bola, jangan lupa pakai jas hujan agar baju dan badan kita tidak kebasahan, karena rintangan yang harus dihadapi benar-benar menantang.
  2. Dunia Pasir : Menaiki menara pasir yang menuju ke labirin dan bertemu dengan monster jahat yang hanya akan menyingkir bila kita mengucapkan mantra " Simplycity!" , selanjutnya temukan stiker yang dikubur dalam lautan pasir dengan menggunakan sekop.
  3. Dunia Angin : Sebelum memasukinya kita akan dipakaikan gelang kertas bertuliskan "KEPERCAYAAN" yang diikat di masing tangan Ibu dan anak, gelang ini tidak boleh sobek selama kita mendaki dan menuju jembatan yang diatasnya bergelantungan bola-bola berisi stuker medali, setelah mengambil salah satu stiker baru kita bisa meluncur di perosotan panjang dengan aman karena sudah memakai pelindung keselamatan yang tepat.
  4. Dunia Hutan : Disini kita akan bertemu dengan makhluk hutan yang pemalu yang hanya akan keluar bila kita menyebutkan mantra yang kita dapatkan di sulur-sulur pohon yang kita lewati sebelumnya.
Disetiap selesai melewati rintangan di tiap dunia itu kita akan mendapatkan stiker yang nantinya ditempelkan di passport dan diakhir tiap sesi acara bisa ditukarkan dengan medali dan diakui sebagai Penyelamat Dunia dari kekeringan, seru kan?




Kalau Hania sih menikmati sekali berpetualang di World of Imagination Nivea ini, ini merupakan pengalaman berharga buat dia, di setiap tantangan bisa dilakukan dengan baik, dan ini membuat dia semakin percaya diri lho.. jadi saya sebagai Orangtua merasa bahagia donk, bisa menfasilitasi anak dengan kegiatan yang bermafaat untuk mengisi liburannya.

Semoga ditahun depan kembali bisa bertemu dengan kegiatan #sentuhanibu dari Nivea yang tak kalah menyenangkannya dengan tahun ini.






2 comments:

  1. Keren juga post activation Nivea, mereka sedang share of voice yang lumayan gede di pasar Indonesia.
    Makasih udah sharing mbak

    ReplyDelete